2 Cara Mudah Melakukan Test Printer Untuk Cek Warna

Cara mudah melakukan test printer untuk cek warna – Sebelum membeli printer baru atau pun second hal pertama yang sering dilakukan adalah melakukan test printer untuk cek warna. Hal ini juga berlaku saat setelah selesai memperbaiki printer. Dengan demikian Anda dapat mengetahui apakah warna yang dihasilkan sudah sesuai yang diharapkan (bagus) atau masih ada kekurangan.

Apabila masih ada kekurangan, misalnya hasil cetak bergaris-garis atau putus-putus atau bahkan tidak ada tulisan sama sekali (blank). Maka Anda dapat melakukan ulang test printer untuk cek warna dengan head cleaning ataupun cara lain sesuai keahlian.

Adapun terkait test printer untuk cek warna yang sering saya lakukan saya bagi menjadi dua cara, dan untuk lebih lengkapnya silahkan simak di bawah ini.

Cara Mudah Melakukan Test Printer Untuk Cek Warna


Cara Mudah Melakukan Test Printer Untuk Cek Warna


Dalam hal ini bisa anda lakukan pada semua jenis printer, termasuk untuk printer dengan label terkenal, yaitu printer canon dan printer epson. Oke,,, tanpa basa basi lagi kita langsung saja ke cara yang pertama menurut pengalaman saya sendiri.


Cara Test Warna Printer Canon

  1. Pastikan printer dalam keadaan menyala dan terhubung ke laptop atau pc komputer
  2. Buka Control Panel (klik start button lalu pilih control panel atau jika ingin lebih cepat tekan tombol bendera dan tombol hurup R di keyboard secara bersamaan lalu ketik di pencarian control panel dan klik OK)
  3. Pada menu Hardware and Sound pilih view devices and printers lalu klik kanan pada salah satu icon tipe printer canon yang Anda gunakan yang ingin di cek tinta warna dan pilih printing preferences
  4. Selanjutnya pilih tab Maintenance lalu pilih menu Nozzle Check dan pilih menu Print Check Pattern proses mencetak cek warna akan dimulai, tunggu hingga selesai.
  5. Jika setelah selesai warna yang dihasilkan bagus pilih tombol Exit. Akan tetapi, jika warna tidak sesuai kurang bagus silahkan pilih tombol Cleaning.

Cara Test Warna Printer Epson

Proses ini sebenarnya hampir sama, mungkin bedanya ada pada tata letak tombol-tombol menu yang disediakan.
  1. Pastikan printer dalam keadaan menyala dan terhubung ke laptop atau pc komputer
  2. Buka Control Panel (klik start button lalu pilih control panel atau jika ingin lebih cepat tekan tombol bendera dan tombol hurup R di keyboard secara bersamaan lalu ketik di pencarian control panel dan klik OK)
  3. Pada menu Hardware and Sound pilih view devices and printers lalu klik kanan pada salah satu icon tipe printer epson yang Anda gunakan yang ingin di cek tinta warna dan pilih printing preferences
  4. Selanjutnya pilih tab Maintenance lalu pilih menu Nozzle Check dan pilih menu Print proses mencetak cek warna akan dimulai, tunggu hingga selesai.
  5. Jika setelah selesai warna yang dihasilkan bagus pilih tombol Finish. Akan tetapi, jika warna tidak sesuai kurang bagus silahkan pilih tombol Clean.

Proses cleaning bisa diulangi hingga beberapa kali. Akan tetapi, saya sarankan cukup 3x saja. Jika dalam 3x test warna printer masih tidak bagus, biasanya catridge mampet. Silahkan untuk menyedot tinta menggunakan alat penyedot atau toolkit. Dan jika masalah masih berlanjut kemungkinan catridge sudah tidak bagus lagi untuk hasil terbaik segera ganti dengan catridge yang baru.

Itulah cara melakukan test printer untuk cek warna dengan mudah yang bisa Anda ketahui di artikel sederhana ini. Selamat mencoba dan semoga berhasil, wassalam.

Anda juga bisa melihat video tutorial test printer untuk cek warna melalui channel youtube Tisa Amelia berikut ini.

Artikel Terkait

2 Cara Mudah Melakukan Test Printer Untuk Cek Warna
4/ 5
Oleh

Berlangganan

Suka dengan artikel di atas? Silakan berlangganan gratis via email